Masyarakat Megulung Gelar Musrenbangdes
https://www.cbfmrembang.com/2016/12/masyarakat-megulung-gelar-musrenbangdes.html
![]() |
Musrenbangdes di balai desa Megulung ( foto : cbfmrembang.com ) |
Sumber - cbfmrembang.com, Untuk memenuhi amanat Undang-undang nomor 25 tahun 2004 tentang sistem perencanaan pembangunan nasional, pemerintah desa Megulung, kecamatan Sumber, baru-baru ini, mrnggelar musyawarah perencanaan pembangunan desa (musrenbangdes), di balai desa setempat.
Kegiatan dipimpin sekretaris desa Jamsir dihadiri perangkat desa, tim penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK), Badan Permusyawaratan Desa (BPD), ketua RT/RW dan tim musrenbang kecamatan Sumber.
Jamsir mengatakan usulan yang disampaikan dalam musrenbangdes diantaranya pembuatan embung skala besar, rehab gedung Taman Kanak-kanak (TK) dan pembuatan pagar Sekolah Dasar (SD).
Jamsir menambahkan untuk usulan itu nantinya akan direalisasikan sesuai kebutuhan dan prioritas. Sementara itu kepala seksi tata pemerintahan kecamatan Sumber Kamdani menjelaskan kegiatan musrenbangdes yang digelar secara serentak selama 3 hari di 18 desa di wilayah kecamatan Sumber, untuk menampung aspirasi masyarakat dari desa itu sendiri.
Kamdani mengungkapkan pagu anggaran Alokasi Dana Desa (ADD), Dana Desa (DD) maupun Dana Bagi Hasil secara rinci belum ada, apabila nantinya ada 5 usulan dengan keterbatasan pagu yang ada hanya bisa digunakan untuk 4 kegiatan. Maka 4 kegiatan masuk pagu sesuai skala prioritas dan kebutuhan yang ada.
Kamdani menuturkan apabila nantinya usulan itu tidak bisa didanai dari desa bisa diusulkan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang atau Pemerintah Propinsi Jawa Tengah bahkan pemerintah pusat untuk merealisasikannya. ( Masudi )
Post a comment