Pantau Persiapan Adipura, Bupati Rembang Keliling Bersepeda
https://www.cbfmrembang.com/2018/01/pantau-persiapan-adipura-bupati-rembang-keliling-bersepeda.html
REMBANG - cbfmrembang.com, Dalam rangka persiapan penilaian Adipura tahapan selanjutnya, Bupati Rembang Abdul Hafidz, bersama Wakilnya Bayu Andrianto, dan rombongan dari OPD terkait, Jum'at pagi (05/01/2017) bersepeda keliling kota.
Dalam kesempatan itu, Bupati beserta jajaran, mengunjungi SMP Negeri 5 Rembang, Inspektorat, dan Dinas Kesehatan. Selain itu, rombongan juga menyapa warga sekitar jalan protokol, seperti dijalan Kartini, untuk diajak berpartisipasi pada Adipura 2018.
Bupati Rembang usai pantauan mengaku, pihaknya sudah merencanakan target Adipura 2018. Salah satunya ialah, setiap hari Jum'at akan keliling bersepeda memantau titik-titik yang dinilai masih lemah dalam penilaian tahap pertama.
"Kita ini sedang melaksanakan kegiatan untuk menyongsong target Adipura 2018. Salah satunya adalah tiap hari Jum'at kami akan keliling menuju titik yang masih lemah dari Kementrian Lingkungan Hidup yang sudah dilakukan beberapa bulan lalu" Kata Bupati.
Sedangkan Wakil Bupati Rembang menambahkan, pihaknya akan segera meminta penambahan tempat sampah, untuk ditempatkan di titik-titik sepanjang jalan protokol.
"Iya saya sudah meminta sama Lingkungan Hidup untuk menambah tong sampah dan masyarakat untuk berpartisipasi merawat dan menjaga" tambah Wabub Rembang.
Saat berjalan diatas trotoar yang baru selesai dibangun di jalan Kartini, Bupati mendapati beberapa batang tanaman yang mati. Iapun langsung menelpon dinas terkait, agar segera diganti baru. ( ASMUI )
Reaksi: |
Post a comment